Lompat ke isi utama

Ventilasi Positif Tekanan Intermiten Nasal (NIPPV) dibandingkan dengan Ventilasi Tekanan Positif Kontinu Nasal (NCPAP) untuk Neonatus Prematur Setelah Ekstubasi

Pesan utama

- Dibandingkan dengan NCPAP, NIPPV kemungkinan besar mengurangi risiko gagal napas setelah ekstubasi dan reintubasi.

- Dibandingkan dengan NCPAP, NIPPV dapat mengurangi kebocoran udara dari ruang udara di paru-paru.

Pertanyaan tinjauan

Apakah ventilasi positif tekanan intermiten nasal (NIPPV) memiliki manfaat jangka pendek dan jangka panjang tanpa membahayakan bayi prematur saat lepas dari ventilator? Bagaimana perbandingannya dengan ventilasi tekanan positif kontinu nasal (NCPAP)?

Apa itu NIPPV dan NCPAP dan mengapa diperlukan?

Bayi yang lahir sebelum waktunya (prematur) mungkin mengalami kesulitan bernapas secara spontan tanpa bantuan dan membutuhkan bantuan pernapasan. Bukti ilmiah menunjukkan bahwa dukungan menggunakan NIPPV meningkatkan efektivitas NCPAP pada bayi prematur yang tidak lagi memerlukan selang endotrakeal (selang pernapasan di tenggorokan). Bayi prematur dengan masalah pernapasan sering kali memerlukan bantuan mesin (ventilator) yang memberikan napas secara teratur melalui tabung di saluran pernapasan. Proses pelepasan (ekstubasi) selang ini tidak selalu berjalan lancar, dan selang mungkin perlu dimasukkan kembali jika bayi tidak dapat melakukannya tanpa bantuan. NCPAP dan NIPPV adalah cara untuk membantu pernapasan bayi dengan cara yang minimal invasif karena tabungnya pendek dan hanya menjangkau bagian belakang hidung, sehingga menyebabkan kerusakan minimal pada paru-paru. NCPAP dan NIPPV dapat digunakan setelah ekstubasi untuk mengurangi jumlah bayi yang memerlukan pemasangan kembali selang endotrakeal. NCPAP memberikan tekanan yang stabil pada bagian belakang hidung yang disalurkan ke paru, sehingga membantu bayi bernapas dengan lebih nyaman. NIPPV memberikan dukungan yang sama dengan napas yang diberikan pada tekanan yang lebih tinggi melalui ventilator.

Apa yang ingin diketahui?

Kami ingin mengetahui apakah NIPPV memiliki manfaat jangka pendek dan jangka panjang tanpa membahayakan bayi prematur saat lepas dari ventilator dan bagaimana perbandingannya dengan NCPAP.

Apa yang sudah dilakukan?

Kami mencari basis data ilmiah untuk penelitian yang membandingkan NCPAP versus NIPPV pada bayi prematur (lahir sebelum usia kehamilan 37 minggu) yang tidak lagi membutuhkan selang endotrakeal. Kami melihat masalah pernapasan, kebutuhan selang endotrakeal untuk dimasukkan kembali dan efek sampingnya.

Apa yang ditemukan?

Kami menemukan 19 uji klinis yang membandingkan NCPAP versus NIPPV. Ketika menyusun hasil uji klinis, kami menemukan bahwa NIPPV kemungkinan besar mengurangi kebutuhan pemasangan kembali selang endotrakeal untuk bayi yang sangat prematur (waktu sejak hari pertama siklus menstruasi terakhir wanita hingga 28 minggu ke atas). NIPPV juga dapat menyebabkan berkurangnya jumlah kebocoran udara dari ruang udara paru-paru. Hanya ada sedikit atau bahkan tidak ada perbedaan dalam luaran lain yang diukur dalam tinjauan ini.

Apa keterbatasan dari bukti ilmiah ini?

Dalam uji klinis, dokter dan peneliti mengetahui pengobatan yang diterima oleh setiap bayi (NIPPV atau NCPAP). Oleh karena itu, kami memiliki kepercayaan moderat terhadap bukti ilmiah mengenai masalah pernapasan dan kebutuhan untuk memasukkan kembali tabung endotrakeal.

Seberapa mutakhir bukti ilmiah ini?

Bukti ilmiah ini menggunakan penelitian hingga Januari 2023.

Translation notes

Diterjemahkan oleh Kyra Modesty, S.Ked. (Universitas Sebelas Maret). Disunting oleh Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K), Ph.D. (Universitas Gadjah Mada). Email Kontak: cochrane-indonesia.fkkmk@ugm.ac.id.

Citation
Lemyre B, Deguise M-O, Benson P, Kirpalani H, De Paoli AG, Davis PG. Nasal intermittent positive pressure ventilation (NIPPV) versus nasal continuous positive airway pressure (NCPAP) for preterm neonates after extubation. Cochrane Database of Systematic Reviews 2023, Issue 7. Art. No.: CD003212. DOI: 10.1002/14651858.CD003212.pub4.

Our use of cookies

We use necessary cookies to make our site work. We'd also like to set optional analytics cookies to help us improve it. We won't set optional cookies unless you enable them. Using this tool will set a cookie on your device to remember your preferences. You can always change your cookie preferences at any time by clicking on the 'Cookies settings' link in the footer of every page.
For more detailed information about the cookies we use, see our Cookies page.

Accept all
Konfigurasi